Advertisement
Cegah Kerusakan Gigi. Memiliki gigi yang sehat dan kuat adalah dambaan setiap orang, karena gigi merupakan aset penting yang harus dijaga. dengan memiliki gigi sehat dan kuat kita bisa menikmati berbagai macam makanan dan tentunya akan mendukung penampilan. Namun bagaimana cara mencegah kerusakan gigi?.Bagi anda yang ingin mempunyai gigi yang sehat dan kuat tentunya anda sudah melakukan berbagai cara seperti halnya menyikat gigi, berkumur dan datang ke dokter gigi setiap 6 bulan sekali, dan ternyata ada satu hal lagi yang tak kalah penting untuk mencegah gigi dari kerusakan yaitu dengan teh hitam.
Kandungan dalam teh hitam mampu melawan bakteri didalam mulut yang dapat menyebabkan kerusakan gigi, selain itu secangkir teh hitam juga dapat diminum selagi bersantai bersama keluarga.
Kandungan pada teh hitam ini tak akan berkurang khasiatnya untuk menjaga kesehatan gigi anda, meskipun anda telah menambahkan sedikit gula sebagai pemanis teh hitam yang akan anda minum.
Dr. Carrie Ruxton. mengatakan bahwa konsumsi 3-4 kali teh hitam dalam sehari bisa membantu mengatasi kuman di mulut dan menurunkan resiko kerusakan gigi.
Selama ini, Teh hitam maupun teh hijau dipercaya memiliki khasiat yang baik bagi tubuh, karena dalam teh ini memiliki kandungan antioksidan seperti flavonoid yang mampu memerangi radikal bebas yang ada pada tubuh kita.
Manfaat yang bsia diperoleh dari teh ini selain dapat membantu menurunkan berat badan adalah kemampuannya untuk menjaga kesehatan dan mencegah kerusakan gigi. Jadi jika anda ingin memiliki gigi yang sehat dan kuat tidak ada salahnya mulai sekarang mulai mengkonsumsi teh hitam secara teratur. Semoga bermanfaat, Salam.
Rating : 4